Buku Induk Siswa untuk SD, SMP, SMA Format Doc

Katulis.com – Inilah contoh buku induk siswa untuk SD/MI, SMP/MTS, SMA/SMK/MA sebagai salah satu pendukung administrasi Guru dalam pencatatan dan dokumentasi semua biodata murid secara lengkap.

Secara umum buku induk siswa merupakan dokumen berisikan kumpulan daftar nama murid sepanjang sekolah tersebut berdiri. Semua peserta didik perlu dicatat dalam sebuah buku besar termasuk alumni, dan buku itulah yang disebut buku induk atau buku pokok tempat penyimpanan biodata peserta didik secara keseluruhan.

Pada format buku induk peserta didik di dalamnya mencatat data-data penting terkait keterangan identitas peserta didik, orang tua peserta didik dan sekolah diantaranya seperti:

Keterangan Identitas Sekolah

  • Nomor Induk Siswa
  • Nomor Induk Siswa Nasional
  • Nomor Kode Sekolah
  • Keterangan Siswa

Keterangan Identitas Siswa

  • Nama Siswa
  • Jenis Kelamin
  • Kelahiran
  • Agama
  • Kewarganegaraan
  • Jumlah Saudara
  • Bahasa Sehari-hari Di Rumah
  • Golongan Darah
  • Tanggal Diterima / Masuk
  • Alamat Dan Nomor Telepon
  • Bertempat Tinggal Pada
  • Jarak Ke Sekolah
  • Pas Photo 3×4

Keterangan Orang Tua

  • Nama Orang Tua Kandung (Ayah dan Ibu)

Manfaat

Mengingat betapa pentingnya buku induk siswa kurikulum 2013, maka catatan pada berkas ini harus sangat jelas guna menghindari terjadinya kekeliruan dan kesalahan. Disamping itu, kepala sekolah merupakan penanggung jawab utama meskipun dalam pembuatan, penggarapan dan pemeliharannya bisa ditugaskan kepada guru atau pegawai sekolah lainnya.

Selain itu, beberapa manfaat penting dari buku ini yang tidak bisa diabaikan begitu saja diantaranya yaitu:

  • Mengetahui perkembangan jumlah siswa dari tahun ke tahun.
  • Memahami kondisi siswa terutama bagi yang memiliki masalah baik akademik maupun nonakademik.
  • Menentukan siswa yang berhak memperoleh dana bantuan.
  • Memenuhi keterangan pihak tertentu seperti kepolisian sebagai pemenuhan keterangan untuk kejadian tertentu dan lain sebagainya.

Unduh Buku Induk Siswa untuk Semua Jenjang Pendidikan

Baiklah sekarang saatnya Bapak/Ibu guru bisa mendapatkan Contoh Format Buku Induk Siswa K13 untuk semua jenjang pendidikan seperti TK/PAUD, SD/MI, SMP/MTS, SMA/SMK/MA melalui tautan di bawah ini:

Jika membutuhkan khusus Kurikulum 2013, silahkan unduh melalui halaman berikut:

Rekomendasi : Apabila Bapak/Ibu Guru membutuhkan pendukung administrasi lainnya bisa cek langsung di halaman yang memiliki berkas paling lengkap di :

Apabila anda membutuhkan aplikasi buku induk siswa, maka nanti diupdate berikutnya kami akan segera menyisipkannya ke halaman artikel ini sebagai pelengkap referensi dalam memenuhi kebutuhan Guru.

Begitupun bagi Bapak/Ibu guru yang ingin download buku induk siswa excel kami akan segera membuatkannya, namun untuk penyematan tautan unduh sepertinya akan kami lakukan pada update berikutnya.

Demikian informasi tentang buku yang sangat memeiliki peran penting dalam kelengkapan administrasi Guru dan Kepala Sekolah. Oleh karena itu, dengan adanya kumpulan berkas ini kami sangat berharap semua Guru dari berbagai jenjang pendidikan bisa menikmatinya hanya dengan mendapatkanna dengan cara mengunduh dari halaman ini saja.

You might also like
2 Comments
  1. Noordianty says

    Terima kasih banyak kak.. Alhamdullilah sy bisa download secara gratis buku induk siswa nya

    1. admin says

      Sma-sama Bu, silahkan

Leave A Reply

Your email address will not be published.